Beberapa orang tampak menikmati rujak di warung milik salah satu warga di pinggir Kali Jompo pagi itu. Air Kali Jompo mengalir seperti biasa. Deras, jernih, dan memunculkan bunyi gemericik deras. Pohon-pohon karet menjulang dan pohon-pohon kopi tumbuh segar dan rimbun di bawahnya. “Wah, di sini, kok adem, sejuk. Duduk-duduk santai di bawah pohon rasanya enak …