Komunitas Jurnalis Pamekasan (KJP) gelar diskusi jurnalistik di Aula Humas Polres Pamekasan, Selasa, (25/6/2024). Kegiatan tersebut digelar untuk pendalaman sekaligus meningkatkan pengetahuan anggotanya tentang jurnalisme. Dalam diskusi tersebut, KJP menghadirkan dua narasumber; Slamet Riyadi, mantan Ketua KJP periode 2021-2023 dan Hairul Anam, Ketua Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Periode 2023-2025. Samhari, Ketua KJP menuturkan, diskusi sengaja …