Melalui Muhammad Baqir Aminatullah, Pasangan Calon Bupatin dan Calon Wakil Bupati Pamekasan Muhammad Baqir Aminatullah – Taufadi (Berbakti) mengaku senang mendapatkan nomor urut tiga dalam pencalonannya di Pilkada 2024.
Ra Baqir, begitu disapa bilang, pengakuan itu didasarkan pada pola pendidikan yang ia terima sejak kecil di lingkugan keluarganya. “Saya senang dapat nomor 3. Bagi saya, angka 3 itu sesuai dengan didikan yang saya terima. Pertama, berbakti kepada Allah dan Rasulnya. Kedua, berbakti kepada kedua orang tua. Ketiga, berbakti kepada guru,” katanya, Senin (23/9/2024).
Dia menegaskan, dengan pondasi tiga hal itu, Paslon Berbakti siap mewujudkan pengabdiannya kepada masyarakat Pamekasan tanpa pandang bulu.
“Kami bersyukur dapat nomor 3 karena sempat berdoa semoga mendapatkan nomor itu dan ternyata benar,” katanya.
KPU Pamekasan telah menggelar Rapat Pleno Pengundian dan Penetapan Nomor Urut Paslon Bupati dan Wakil Bupati Pamekasan 2024 di sebuah hotel di Jalan Jokotole, Senin (23/9/2024) malam.
Usai pengundian, Calon Bupati dari Paslon yang dengan jargon “Menuju Pamekasan Baru” ini langsung memberikan sambutan dan mengapresiasi kerja-kerja KPU setempat.
“Tahapan Pilkada Pamekasan berjalan secara lancer dan kami menyaksikan KPU bekerja professional,” katanya.
(ADVERTORIAL)
Foto: Muhammad Baqir Aminatullah – Taufadi, Paslon nomor urut tiga di Pilkada Pamekasan 2024. (TIM INDOKLIK)